maker gif
Kami Melayani Penjualan Tiket Pesawat Online : AirAsia, Batavia-air, Lion-Air, Sriwijaya-Air, Garuda Indonesia, Citilink, Mandala

Minggu, 20 Januari 2013

Makanan Garuda Indonesia Dinilai Paling Enak


Posted: 15 Jan 2013 01:00 AM PST
Survei Airline Food Awards Asia Pacific menemukan fakta maskapai penerbangan Garuda Indonesia, Tiger Airways dan Singapore Airlines sebagai maskapai dengan makanan terbaik. Hal itu diakui oleh sejumlah wisatawan internasional dalam Asia Pacific Airline Food Awards 2012.
Ketiga maskapai dipilih mayoritas lebih dari 200 blogger dan wisatawan internasional dari seluruh Asia Pasifik telah dimintai pendapat mengenai makanan yang tersaji dalam penerbangan. Ini penilaian yang pertama kali dilakukan di kawasan Asia Pasifik. Kriteria yang dinilai antara lain rasa, penyajian, pilihan menu, dan khusus bagi penerbangan bertarif rendah (budget airline), termasuk nilai harganya.
Menariknya, pada kategori penerbangan jarak jauh, Garuda Indonesia keluar sebagai pemenang pertama, menyisihkan Korean Air, Singapore Airlines, AirAsiaX dan AirChina yang masuk lima besar. Maskapai Garuda Indonesia, Korean Air dan Singapore Airlines adalah tiga maskapai yang berhasil masuk lima besar kategori penerbangan jarak jauh dan jarak dekat sekaligus.
Garuda memperoleh kepercayaan diduga katena suksesnya program transformasi sebagai upaya untuk melaksanakan perbaikan dan pengembangan kualitas layanannya. Salah satu dari program tersebut adalah “Garuda Indonesia Experience” yang merupakan layanan yang berhubungan dengan lima panca indera sebelum-selama dan sesudah penerbangan dengan keramahtamahan Indonesia.
Dengan layanan ini, penumpang Garuda Indonesia bisa menikmati makanan yang disiapkan koki tingkat dunia internasional dan merasakan pengalaman bersantap terbaik dalam pesawat.
Untuk kategori penerbangan bertarif rendah, Maskapai Tiger Airways dari Singapura berhasil mengalahkan pesaingnya yakni Scoot yang juga dari Singapura, AirAsia, Jeju Air (Korea) dan Spring Airlines (Cina) yang masuk lima besar.
Di kategori penerbangan jarak dekat, pemenangnya adalah Singapore Airlines, diikuti Garuda Indonesia, Korean Air, Philippine Airlines dan China Southern.
“Untuk survei Airline Food Awards Asia Pacific, 209 responden direkrut dari berbagai negara di Asia Pasifik antara lain Australia, Selandia Baru, Cina, India, Indonesia, Filipina and Korea,”.
Responden adalah mereka yang menggunakan maskapai terpilih dalam kurun waktu tiga bulan terakhir, dan menandai pertanyaan survei dengan skala 1 s/d 10. Penilaian ini mencakup 23 maskapai di seluruh Asia Pasifik, termasuk maskapai unggulan dan maskapai bertarif rendah (budget airlines).
“Penerbangan jarak jauh yang masuk penilaian adalah penerbangan yang memakan waktu enam jam lebih. Survei ini diselenggarakan oleh OMD di seluruh Asia Pasifik dan Skyscanner di Inggris dan seluruh dunia. Hasilnya dikompilasi oleh Skyscanner,” tuturnya.
Courtesy of (tribunnews)
The post Makanan Garuda Indonesia Dinilai Paling Enak appeared first on Info Penerbangan.

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Pusaka Karuhun